My Writings. My Thoughts.

..Subwoofer..

On » Senin, 05 Juli 2010 //


Apa yang kita ketahui tentang Subwoofer??
pastilah sangat berhubungan dekat suatu speaker.
Subwoofer adalah speaker yang menghasilkan nada rendah atau sering disebut dengan Bass yang sering digunakan dalam perangkat audio.
Dan biasanya dipasang pada perangkat audio mobil.
Subwoofer bekerja pada jangkauan suara 20-200 Hz.
Ukuran subwoofer bermacam - macam antara 6,5' - 18'.

Penggolongan Subwoofer ada 2 macam yaitu :
1. Subwoofer Aktif.



Pada Subwoofer Aktif ini,subwoofer memiliki suplay listrik sendiri dari power yang sudah terintergrasikan dengan Subwoofer itu sendiri.
Subwoofer jenis ini dibuat demi memenuhi portabilitas akan tetapi subwoofer tipe ini memiliki keluaran suara yang kurang baik/kencang.
Oleh karena kelemahan itulah, subwoofer tipe ini jarang digunakan oleh pecinta SPL (Sound Pressure Level) yang merupakan primadona penggemar suara rendah.

2. Subwoofer Pasif



Pada umumnya Subwoofer pasif mengeluarkan suara yang lebih rendah dan bulat. Subwoofer tipe ini juga terkenal haus listrik sehingga dibutuhkan aki lebih besar dari standar untuk menyuplai arus yang memadai untuk subwoofer ini.

Untuk instalasi subwoofer pasif pada sebuah sistem audio mobil, pada umumnya kita harus menyediakan box terlebih dahulu yang disesuaikan dengan besarnya kebutuhan akan Bass pada perangkat audio kita.

Besaran keluaran daya pada subwoofer biasa diukur dengan satuan Watt

Sebagai contoh, Kicker Solobaric L7 12" DVC 2ohm memiliki daya 1500 Watt@1ohm, hal ini berarti:
-Subwoofer tersebut memiliki 2 voice coil
-Dapat mengeluarkan suara sebesar 1500W jika sistem terpasang dengan model 1ohm dari subwoofer
-Subwoofer berukuran 12"
-jika dimainkan pada 2ohm keluaran suaranya pasti akan lebih rendah

Sumber disini.

No Response to "..Subwoofer.."

Leave A Reply

My videos. Featured videos.

Ilmu itu dapat berkembang jika kita shared-kan ke teman2. karena itulah prinsip ilmu. Janganlah sungkan2 kamu beri tahukan informasi yang kamu ketahui jika ada temanmu yang menanyakan sesuatu yang ingin mereka ketahui.

ajus11. Diberdayakan oleh Blogger.

Penulis

Penulis
fotonya :)

Pengikut

My lifestream. Stay updated with me.

My favblog. Feeds from them.